Peserta Diklat PIM Angkatan XVIII Sumut ‘Benchmark’ Ke BKN Regional VI

Medan- Humas BKN, Sebanyak 40 orang peserta Diklat Kepemimpinan Tingkat III Angkatan XVIII Tahun 2019 se-wilayah kerja kantor regional VI BKN yang difasilitasi oleh Lenbaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Sumatera Utara Bekerjasama dengan Badan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BPSDM) Provinsi Sumatera Utara mengadakan visitasi ke Kantor Regional VI BKN Medan pada Senin (17/06/2019).


Kegiatan tersebut merupakan bagian dari salah satu mata diklat terkait strategi inovasi dalam birokrasi. Dalam hal ini, Kantor Regional VI BKN Medan di percaya sebagai salah satu instansi yang melakukan inovasi dalam lingkungan birokrasi sehingga diharapkan mampu memberikan pemahaman bagi peserta terkait hal tersebut.


Kepala Bagian Tata Usaha Kanreg VI BKN, Iwan Setyo Prihatin mengungkapkan bahwa Salah satu inovasi yang dilakukan Kantor Regional VI BKN baru-baru ini adalah dengan dibangunnya ruang konsultasi yang diperuntukkan bagi setiap layanan kepegawaian. Sehingga saat ini semua layanan kepegawaian di kantor regional VI BKN harus berbasis satu pintu.
“Tidak boleh lagi tamu ataupun penghubung masuk kedalam ruangan. Ini adalah bagian dari salah satu wujud #ReformasiBirokrasiBKN menuju wilayah bebas korupsi dan bersih melayani” tegasnya